Pekanbaru, pilarbangsa.com – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Riau menggelar kegiatan bakti kesehatan donor darah pada Selasa, 19 September 2023 yang bertempat di Vaksin Center Polda Riau.

Bakti kesehatan donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan terakhir dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68 dengan tema modernisasi pelayanan polantas presisi mengawal Pemilu damai untuk Indonesia maju.

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Riau Kombes Pol Dwi Nur Setiawan SIK, MH menyampaikan kegiatan bakti kesehatan donor darah ini bekerja sama dengan pihak Palang Merah Indonesia (PMI) kota Pekanbaru.

Ia juga menjelaskan dilaksanakan bakti kesehatan donor darah ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam membutuhkan darah serta menambah stok darah yang dibutuhkan oleh pihak PMI.

“Target kegiatan ini sebanyak 200 kantong darah. Insya Allah tercapai, karena pada pagi hari sampai dengan jam 10 ini pendaftaran sudah mencapai 120an,” sebut Dirlantas ketika usai mendonorkan darahnya bersama Kasat PJR AKBP Budi Setiawan.

“Kami dari Ditlantas Polda Riau mengucapkan rasa terimakasih kepada para pendonor yang telah bersedia ikhlas menyumbangkan darahnya. Karena doroh merupakan suatu ibadah yang bisa bermanfaat bagi kesehatan tubuh, dan donor itu keren,” tutup Dirlantas Polda Riau.

Ketua PMI kota Pekanbaru yang diwakili oleh Kastalani Rahman menyampaikan ucapan terimakasih kepada jajaran Ditlantas Polda Riau yang telah bekerja sama dalam memenuhi stok darah untuk kebutuhan masyarakat.

“Kami sangat bangga dengan kegiatan bakti kesehatan donor darah ini, semoga di hari jadinya yang ke 68 Polantas semakin maju dan berkembang terus,” ujar Kastalani.

Menurut Kastalani, kegiatan donor darah saat ini sudah menjadi tren dalam melakukan berbagi antar sesama, hal ini terlihat dari setiap event yang dilakukan oleh instansi pemerintah maupun swasta.

“Alhamdulillah stok darah kita disemua golongan sudah terpenuhi sesuai dari permintaan kebutuhan masyarakat, apalagi dengan adanya kegiatan bakti kesehatan ini, tentu stok darah kita makin bertambah,” tutupnya. *(mrz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *