Painan, PilarbangsaNews.com,–
Wabup Pesisir Selatan, Sumbar, Rudi Heriansyah sudah menyatakan dirinya ikut mencalonkan diri sebagai anggota DPR-RI, namun namanya belum tercantum dalam Daftar Calon Sementara ( DCS).
Walupun tak tercantum di DCS tidak masalah, yang penting nanti ada di DCT. (Daftar Calon Tetap). Pastinya seseorang jadi caleg berdasarkan DCT itu. DCT tidak akan berubah sampai pemilu usai.
Daftar Calon Sementara PAN dapil I Sumbar untuk DPR-RI
Rudi Heriansyah ketika ditanya kenapa namanya tidak tercantum di DCS, menurut dia lantaran surat keputusan pengunduran dirinya belum keluar disaat daftar calon sementara dimasukkan ke KPU.
Sesuai dengan aturannya, SK Pengunduran Diri itu adalah sebagai syarat bagi seseorang yang sedang memegang jabatan publik untuk bisa namanya tercantum dalam DCS maupun DCT nantinya.
Nanti ketika KPU akan mengumumkan DCT, SK pengunduran diri Rudi Heriansyah sebagai wakil bupati Pesisir Selatan telah diserahkan ke KPU.
Lantas siapa yang akan digantikan oleh Rudi Heriansyah agar namanya tercantum dalam DCT.
Nama Rudi Heriansyah baru bisa masuk apabila ada nama yang tercantum di DCS meninggal dunia atau mengundurkan diri.
“Nanti saya yang akan mengundurkan diri kata Nusirwan kepada PilarbangsaNews.com lewat pesan WA. nama Nusirwan tercantum dalam DCS pada nomor urut 7.
Nusirwan adalah seorang advokat tinggal di Jakarta. Dia masih famili dengan Rudi Heriansyah sama sama berasal dari Tapan Pesisir Selatan. (***)