Pekanbaru, pilarbangsa.com – ‘Hanya kecurangan yang mampu mengalahkan AMIN, dengan tekad menang dalam satu putaran’ itulah semangat Poros Buruh untuk mendeklarasikan kemenangan Anies-Muhaimin (AMIN) menjadi Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 mendatang.

Begitu pula dengan Poros Buruh di Provinsi Riau, deklarasi kemenangan Anies-Muhaimin (AMIN) telah dilaksanakan juga pada Minggu, 10 Desember 2023 yang bertempat di Ballroom salah satu hotel berbintang di kota Pekanbaru.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Umum Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Muh Jumhur Hidayat yang juga sebagai Co Captain Tim Pemenangan Nasional Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar Capres-cawapres 2024-2029.

Selain itu, hadir juga Presiden Persaudaraan Pekerja Muslim Indonesia (PPMI) Daeng Wahidin, Pembina/pengarah Poros Buruh “untuk perubahan” Provinsi Riau Syahroni Tua, Koordinator Federasi Serikat Pekerja Transport Indonesia (FSPTI) sekaligus koordinator Poros Buruh “untuk perubahan” Provinsi Riau Yanri MS Mathan.

Dan hadir seluruh pengurus dan anggota organisasi yang tergabung diantaranya, FSPTI, PPMI, SPN, KSPSI, SBS 192, SP LEM, SP RTMM, SP BPU, SP3, Sobat Anies, Tim Aliansi 8 Anies Muhaimin Pekanbaru.

Muh Jumhur Hidayat mengatakan bahwa deklarasi Poros Buruh telah kesekian kalinya dilakukan diberbagai daerah di seluruh Indonesia, pada hakikatnya para buruh telah gerah dengan kebijakan pemerintah atas banyaknya ketentuan dan regulasi yang tidak berpihak dengan buruh.

Muh Jumhur Hidayat

“Maka karena itu kita berkomitmen tidak ingin lagi pemerintah ini berlanjut, kami inginkan perubahan untuk kesejahteraan para buruh,” ujar Jumhur.

Ia pun optimis, dengan kekompakan dan kesolidan para buruh maka tentunya perubahan pasti akan terwujud, untuk itu marilah kita dukung AMIN menjadi Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 mendatang.

Jumhur menjelaskan kembali, untuk pendeklarasian Poros Buruh telah dilakukan diberbagai wilayah, yakni di Jawa Tengah, Bangka Belitung, Jambi, Bogor, Jakarta, Semarang, dan dalam waktu dekat di Jawa Timur.

“Intinya kita akan terus sosialisasikan deklarasi ini hingga waktu 14 Februari 2024 nanti. Dan kita setiap melakukan kunjungan ke daerah-daerah selalu memberikan support baik moril ataupun materil, sehingga tujuan kita dapat terwujud sesuai yang diharapkan,” tutup Muh Jumhur Hidayat.

Sementara itu, koordinator Poros Buruh “untuk perubahan” Provinsi Riau Yanri MS Mathan mengatakan komitmennya untuk mempersatukan buruh yang ada diseluruh wilayah Provinsi Riau untuk mendukung Anies-Muhaimin memimpin Indonesia 5 tahun kedepan.

“Intinya kami berharap para buruh harus tegak lurus mendukung Anies-Muhaimin, Dan insyaallah dalam waktu dekat ini akan kita deklarasi juga poros buruh di 12 kabupaten/kota se Provinsi Riau,” ujar Yanri.

“Untuk diketahui, keanggotaan Poros Buruh di Provinsi Riau sebanyak lebih kurang 120.000 orang, namun masih akan kita lakukan revisi data untuk pembaharuan,” tutupnya singkat. *(mrz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *