Pekanbaru, pilarbangsa.com – Di hari keempat pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMP Negeri Tahun Ajaran 2024-2025 di kota Pekanbaru masih diminati masyarakat.

Terlihat antusias masyarakat disekitar lingkungan Jalan Kartama terus mendatangi Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 25 kota Pekanbaru.

Dr.Asbullah selaku Kepala Sekolah (Kepsek) SMPN 25 kota Pekanbaru menyampaikan kepada media online pilarbangsa.com bahwa pelaksanaan PPDB tahun ajaran 2024-2025 berjalan lancar.

“Sampai dihari terakhir pelaksanaan PPDB masih aman dan lancar, walaupun ada sedikit problem terkait aplikasi pendaftaran sistem online. Dan alhamdulillah bisa kita atasi serta melayani masyarakat dengan baik sesuai kebutuhannya,” ujar Asbullah.

Pada proses pendaftaran tersebut yang melayani beberapa Jalur, terdapat permasalahan seperti di Jalur Zonasi yang ditemukan adanya data Kartu Keluarga (KK) yang tidak sesuai tempat tinggal serta Jalur Perpindahan, namun masih bisa diselesaikan melalui penyampaian informasi yang bisa diterima oleh masyarakat.

“Intinya semua berjalan dengan lancar dan baik,” sebutnya seraya menyebutkan sampai hari ini pendaftaran telah mencapai sebanyak lebih kurang 450 orang dari kuota yang disiapkan sekitar 288 orang.

“Jalur yang melebihi kuota masih didominasi di jalur zonasi orang, kemudian jalur prestasi hampir terpenuhi bersamaan dengan jalur afirmasi dan untuk jalur perpindahan masih separuh yang telah terisi,” sebut Asbullah.

“Untuk jalur prestasi masih bersisa sekitar 5 orang lagi, jalur afirmasi sisa 10 orang, dan jalur perpindahan sisa 5 orang lagi. Jadi untuk mencukupinya, nanti jalur yang berlebih tersebut akan menutupi kekurangan dari jalur-jalur tersebut,” imbuhnya.

Sejauh ini, Dr.Asbullay berharap agar pelaksanaan PPDB hingga pada akhirnya bisa berjalan dengan baik, jangan terdapat hal-hal yang tidak diinginkan kedepannya.

“Kemudian harapan kami, bagi sekolah-sekolah yang melaksanakan PPDB online ini seluruh kuotanya dapat terpenuhi, tidak ada sekolah yang kekurangan bahkan kelebihan siswa,” ucapnya.

Untuk diketahui, SMPN 25 kota Pekanbaru hingga saat ini banyak memiliki beberapa prestasi akademik maupun non akademik seperti piala bergilir Paskibraka, cabang olahraga Silat dan karate tingkat Provinsi Riau, serta Drumband.

“Untuk tingkat nasional, tahun ini kita akan bertanding pada perlombaan LCC Kebudayaan yang dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Riau. Kita meraih juara satu, dan insyaallah bulan Oktober akan diberangkatkan ke tingkat nasional, mohon do’anya. Semoga banyaknya prestasi ini dapat menjadi pertimbangan bagi orang tua yang akan memasukan anaknya di SMPN 25 kota Pekanbaru,” tutup Asbullah. *(mrz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *